LKPD

  • Social Studies
  • 3rd grade

LKPD

Geography - Social Studies

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)

 

Fase: B (Kelas III SD)
Mata Pelajaran: IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial)
Topik: Mengenal Lingkungan Sekitar
Alokasi Waktu: 3 x 40 menit
Nama Peserta Didik: _______________________
Tanggal: _______________________

 

CAPAIAN PEMBELAJARAN (CP)

Peserta didik mampu mengenali ciri-ciri lingkungan alam dan buatan serta menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan di sekitarnya melalui kegiatan pengamatan, diskusi, dan proyek sederhana.

 TUJUAN PEMBELAJARAN (TP)

Setelah mengikuti pembelajaran, peserta didik mampu:

  1. Menjelaskan perbedaan lingkungan alam dan lingkungan buatan.
  2. Mengidentifikasi contoh lingkungan alam dan buatan di sekitar.
  3. Menunjukkan kepedulian terhadap lingkungan dengan membuat karya ajakan menjaga lingkungan.

ALUR TUJUAN PEMBELAJARAN (ATP)

  1. Melakukan pengamatan langsung terhadap lingkungan sekitar.
  2. Mengklasifikasikan tempat/benda ke dalam lingkungan alam dan buatan.
  3. Menceritakan hasil pengamatan dalam bentuk lisan dan tulisan.
  4. Membuat poster ajakan menjaga lingkungan.

 

 

KEGIATAN PEMBELAJARAN

Pertemuan 1 – Observasi Lingkungan Sekitar

A. Ayo Amati!

Pergilah ke luar kelas (atau amati lingkungan rumah). Isilah tabel berikut ini berdasarkan pengamatanmu.

No

Nama Tempat / Benda

Lingkungan Alam / Buatan

Alasan

1

 

 

 

2

 

 

 

3

 

 

 

 

B. Ayo Jawab!

  1. Apa yang dimaksud dengan lingkungan alam?
  2. Apa yang dimaksud dengan lingkungan buatan?

 Pertemuan 2 – Diskusi & Cerita Lingkungan

A. Ayo Diskusikan! (berkelompok)

Tulis 2 perbedaan antara lingkungan alam dan buatan berdasarkan hasil pengamatan kelompokmu:

Lingkungan Alam

Lingkungan Buatan

 

 

 

 

 

B. Ayo Cerita!

Tuliskan cerita pendek (5–7 kalimat) tentang pengalamanmu berada di lingkungan sekitar.

 

 

 

 

 

 

Pertemuan 3 – Aksi Nyata: Poster Peduli Lingkungan

A. Ayo Buat Poster!

Buatlah poster ajakan menjaga lingkungan (contoh: jangan buang sampah sembarangan, tanam pohon, hemat air).
Gambarlah dan tulislah ajakan yang menarik!

  • Gunakan halaman kosong di belakang kertas atau kertas gambar terpisah.

 REFLEKSI DIRI

Beri tanda ✔ sesuai perasaanmu setelah belajar:

☐ Saya tahu perbedaan lingkungan alam dan buatan
☐ Saya senang belajar di luar ruangan
☐ Saya ingin menjaga lingkungan sekitar
☐ Saya butuh bantuan untuk memahami materi ini

 PENILAIAN GURU (Sumatif Formatip)

Aspek yang dinilai

Skor maksimal

Skor siswa

Ketepatan hasil observasi

20

 

Partisipasi dalam diskusi kelompok

15

 

Kualitas cerita tentang lingkungan

20

 

Kreativitas dan pesan dalam poster

25

 

Refleksi dan sikap terhadap lingkungan

20

 

Total skor

100

 

🏁 Catatan Guru (Opsional)

Create and Customize Worksheets for Every Classroom

LiveWorksheets makes it easy for teachers, parents and homeschool educators to design and deliver engaging learning materials. Upload a PDF or start from scratch to create what you need: anything from interactive math worksheets to reading comprehension worksheets, multiplication worksheets, and kindergarten worksheets in just a few clicks. Our drag-and-drop editor works across all grade levels and subjects, so you can tailor content to your lesson plans, homework, or assessments. ESL teachers can also build custom ESL worksheets, add a common sound chart, or integrate ESL activities to make each class more engaging. Easily create differentiated, auto-graded activities that save valuable time and support better student learning.

A Complete Library of Learning Resources for K-12 and ESL

Access thousands of ready-to-use worksheets across K-12 subjects, including kindergarten worksheets, math worksheets, multiplication practice, reading comprehension exercises, and ESL resources. Filter by grade, subject, or skill level to find exactly what you need, whether it’s for an elementary classroom, middle school review, or high school practice. ESL teachers can explore our growing collection of ESL worksheets and English as a Second Language activities designed to support all levels of learners. With new content added regularly, LiveWorksheets is a flexible resource that helps build lasting learning outcomes.